Minggu, Mei 20, 2012
Merangkai Hilalang
biar ku,
merangkai hilalang di padang terik
walau,
telaga terhampar di negeri seberang
karena,
langkah demi langkah ku harus terus berayun
akan,
ku himpit letih ku bersama tumpukan sejuta cita
agar,
keluh ku terbunuh bersama sesal nan mulai membusuk
adalah,percaya ku masih pada Mu ...
sang pemilik semesta bergema
itu tak ku pungkiri...
karena,
teduh itu adalah milik Mu
Baca selengkapnya...
Sabtu, Mei 19, 2012
Karena Dirimu, Aku Ingkar
jika senyummu adalah sejuk, ku tak butuh hembusan angin,
jika hadirmu adalah terang, ku tak butuh mataharibaru untuk secercah kilau...,
namun...,
apakah adanya diri mu itu nyata...,
***coretanku 160512.12.16
Baca selengkapnya...
Jumat, Mei 18, 2012
Nasib Bebek dan Ayam Tak Selezat Pecel
Lengkap sudah penderitaan si ayam dan si bebek...
sudah dipaksa bertelur, ketika sudah tidak produktif lagi, mereka bersiap untuk dipotong...
disiksa sebelum mati...
jadi pecel ayam ataupun pecel bebek...
Baca selengkapnya...
Baca selengkapnya...
Jumat, Mei 11, 2012
Melati di Ujung Dusun
untukmu aku muda
duhai melati di ujung dusun
indah merekah di akhir belia
dalam putihmu suci adalah nyata
teruntuk mu
pada panggilan senja ku melambai
acuhkan beda satukan jiwa
musabab rasa tumpah tercurah suka
akankah itu juga disebut dosa
wahai melati santun di ujung dusun
apabila akhir musim kemarau berlalu
bersama lembut biar kupetik kuhiruparomamu
diantara semerbak
kan kudekap kubawa arungi samudera lepas
mengayuh ombak merangkuh angin
sisakan jejak di tanah bumi leluhur berpijak
jika petaka berubah rupa
itulah
dimana semua awal akan bermula...
***coretanku 100512.22.36
Baca selengkapnya...
duhai melati di ujung dusun
indah merekah di akhir belia
dalam putihmu suci adalah nyata
teruntuk mu
pada panggilan senja ku melambai
acuhkan beda satukan jiwa
musabab rasa tumpah tercurah suka
akankah itu juga disebut dosa
wahai melati santun di ujung dusun
apabila akhir musim kemarau berlalu
bersama lembut biar kupetik kuhiruparomamu
diantara semerbak
kan kudekap kubawa arungi samudera lepas
mengayuh ombak merangkuh angin
sisakan jejak di tanah bumi leluhur berpijak
jika petaka berubah rupa
itulah
dimana semua awal akan bermula...
***coretanku 100512.22.36
Baca selengkapnya...
Selasa, Mei 08, 2012
Mana Ku Peduli
meski meriuh, suluh memancing gaduh
mana kupeduli....
karenaku akan mengayuh ombak
pada samudera kutatap luas sejengkal
hingga debur melebur
akan ku titi setiap depa riak beralun seirama angin
hingga...
awan berselimut kelam,
terang hilang benderang
harap ku berpantang surut
angan melangkah tak akan mundur...
teruntuk mu pada satu ketika...
***coretanku 070512.12.11
Baca selengkapnya...
Langganan:
Postingan (Atom)