Selasa, Juli 15, 2008

Red Bean


Red Bean Resto baru buka beberapa minggu di kota ini. Jadi ingin coba, makanya tadi siang pergi kesana sama Amie.

Kata-katanya:

Red Bean sebagai restoran dengan menawarkan berbagai hidangan yang dikemas secara modern dan ekonomis tanpa mengurangi kualitas rasa dan kesegarannya.

Sajian yang lezat dan bergizi tidak harus selalu mahal.

Berbagai pilihan menu makanan dan minuman yang bervariasi disajikan dengan jaminan rasa yang pasti menggugah selera.

Disain interior Red Bean menghadirkan suasana bersantap yang menyenangkan. Gaya minimalis modern dengan nuansa kuning dan putih yang khas memberi kesan bersih dan bergaya.

Sesuai dengan filosofi kacang merah yang menjadi simbol Red Bean, maka keramahan, keterbukaan, dan ketulusan hati merupakan sifat dasar yang melandasi tiap pikiran, ucapan, dan tindakan dalam memberikan pelayanan yang maksimal kepada semua pelanggan tanpa kecuali.

Tulisan yang sempat di baca di Red Bean Resto:
"You Are What You Eat"

***waktu disana pelayan lupa ngantar minuman yang dipesan, setelah ditanya baru diantar padahal makanan sudah habis, dan ternyata minuman yang dipesan tadi salah, alasan pelayannya ketukar dengan pelanggan yang lain.




Tidak ada komentar: